Nvidia telah mengembangkan sebuah kecerdasan buatan yang mampu mengubah sketsa sederhana menjadi sebuah foto realistis. GauGAN adalah aplikasi yang memungkinkan kita membuat gambar yang sangat realistis layaknya sebuah foto, dari gambaran kasar atau sketsa.

GauGAN memungkinkan pengguna untuk membuat pemandangan mereka sendiri dan memanipulasi keadaan yang ada di dalamnya. Mulai dari menambahkan obyek seperti batu, pegungungan, pohon, sampai dengan pengontrolan terhadap musim.

Untuk mendapatkan hasil secara realtime, GauGAN harus berjalan pada platform Tensor. Memanfaatkan satu juta gambar dari Flickr sebagai  data utama. Satu juta gambar ini digunakan untuk melatih AI di dalam software GauGAN sehingga dapat mengenali konteks sekaligus menambahkan obyek yang realistis berdasarkan sketsa yang digambar pengguna

Nvidia menyatakan bahwa program tersebut akan menyalin ratusan ribu objek dan relasinya dengan objek lain di dunia nyata. Misalnya, di GauGAN, ketika pilihan musim diganti, maka secara otomatis daun-daun akan langsung menghilang dari cabang pohon. Atau jika ada sebuah pohon di dekat kolam, maka bayangan pohon tersebut akan memantul di permukaan kolam.

Software GauGAN akan tersedia di AI Playground. Namun masih butuh beberapa penyesuaian agar hal tersebut dapat terjadi. Nvidia sendiri belum berencana untuk merilis teknologi ini secara komersial. Untuk saat ini, GauGAN dibuat untuk memudahkan pembuat gim kasual ketika mengembangkan sebuah gim. Kabarnya dalam waktu dekat, software ini akan rilis dalam beberapa waktu ke depan.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *