Google Chrome menambahkan fitur baru bernama Live Caption untuk layanan browser miliknya. fitur ini mampu menampilkan teks kalimat (subtitle) yang diucapkan oleh seseorang dalam video secara real time. Fitur ini bekerja dengan cara mendeteksi suara dalam video, kemudian mengubahnya menjadi format teks yang ditampilkan di layar secara langsung. Live Caption sejatinya mirip seperti subtitle dalam film, hanya saja teks yang ditampilkan dibuat secara real time, berdasarkan apa yang diucapkan orang yang ada di dalam video tersebut.
Chrome Versi Terbaru Lebih Hemat Memori Selain video, fitur Live Caption juga bisa menampilkan kalimat dari suara yang berasal dari konten podcast bahkan panggilan telepon. Bagi pengguna yang mengalami masalah pendengaran, fitur Live Caption tentu sangat membantu mereka untuk memahami isi pembicaraan. Teks akan dimunculkan lewat jendela pop-up kecil di bagian bawah video. Pengguna juga bisa mengatur ukuran teks yang akan ditampilkan. Menariknya lagi, fitur Live Caption masih berfungsi sekalipun Anda mematikan suara dari video yang sedang diputar. Untuk menggunakan fitur Live Caption, Anda harus memperbarui aplikasi Google Chrome ke versi 89 lewat toko Google Play Store, Anda bisa mengaktifkan fitur ini lewat pengaturan aplikasi dengan cara menjumpai menu Settings, lalu scroll ke bagian Advanced, dan pilih opsi Accessibility. Lihat Foto Fitur Live Caption di Google Chrome. Di sana akan muncul toggle Live Caption dan Anda bisa langsung menggeser ke kanan untuk mengaktifkannya , fitur Live Caption sudah bisa dicoba oleh pengguna aplikasi Google Chrome Android versi 89.0.4389.90 maupun versi desktop.
fitur ini sementara baru bisa menampilkan teks dari kalimat berbahasa Inggris. Ke depannya, Google berencana akan menambah dukungan untuk bahasa lainnya. Kendati demikian, tidak disebutkan kapan dukungan untuk bahasa lain itu akan diluncurkan.